Laman

Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Cari Blog Ini

Obsesi

Menurut buku yang gue baca ,bukunya ipho santosa yang berjudul keajaiban 7 rezeki .Katanya pemimpi adalah orang yang cerdas otak kanannya . Tapi menurut guenpada kenyataannya ,kadang pemimpi itu adalah alasan aman buat para pecundang untuk terus-terusan bermimpi tanpa ngelakuin apa-apa.

*
Gue sendiri percaya ,semua hal berawal dari mimpi. Karena dengan mimpi ,kita bisa merencanakan apa yang kita mau dengan membuat itu lebih sederhana,jadi lebih gampang untuk tepat dicapai.
*
Dari SMP gue punya cita-cita mau jadi ibu dan wanita karir .Tapi gue ga tau nanti gue mau kerja apa ?kuliah ambil jurusan apa ?dan hal2 lainnya.
Gue sendiri kalau ditanya orang-orang ...
"cita2 lo apa sof ??"
dan gue pasti ga bisa jawab apa cita-cita gue .Ga mungkin juga kan anak SMP bilang mau jadi ibu ?
kelewat dini banget.
Alasan gue simple ,kenapa gue harus jadi ibu,selain sebagaai takdir gue sebagai perempuan.Sifat orang baik atau ga ?nurut atau engga?biasanya karena didikan yang dominan dari ibunya .Seengganya itu menurut kacamata gue .
Tapi pada waktu itu ,gue ga ngerti gimana caranya menjadi ibu yang baik .Yang engga otoriter tapi tetap disegani anak2nya .Bukan cuma lo nikah punya anak dan selesai gitu aja.
Ketika gue SMA ,gue mulai ngeliat titik cerah untuk mewujudkan cita-cita gue .Dan disinilah ,gue mulai merancang semua dengan agak matang dari sebelumnya .

Ini dia kerangka pikran gue itu ..
  • Gue pilih pekerjaan yang jam kerjanya teratur.Bukan yang jam kerjanya dari pagi pulang malam.Hal ini gue pilih agar waktu gue dan keluarga gue berkualitas .
  • Gue harus berpendidikan .Seengganya punya pikiran yang luas dan ga monoton,maksudnya biar gampang gaul dengan dunia anak gue.Jadi gue ngerti apa maunya anak gue ,adi lebih gampang mengawasi dia .
  • Benerin diri gue yang penting .Dari berkelakuan hingga berpikir .Seengganya gue mau bersikap bijaksana dan bersikap dan berfikir sebaik-baiknya.Karena anak itu tergantung gimana orangtua kan ??
Banyak temen-temen gue pada waktu itu ngejek gue ,karena hayalan-hayalan gue ini .Gue sih,santai aja.Karena gue berfikir inilah tujuan hidup gue .
*
Masuk kuliah ....
kebetulan gue jadi anak ekonomi pembangunan .Dan masuk universitas yang sangat kental dengan islam.
Dulu gue paling susah banget yang namanya pakai jilbab.Mungkin karena faktor lingkungan paradigma gue berubah tentang jilbab,kewajiban ..dan tentang agama.
Sebenernya alasan gue untuk mutusin pakai jilbab,panjang sekali ceritanya ... kapan-kapan pasti gue tulis disini .

Oke .katanya kita harus peka dengan segala perubahan dan jalan Tuhan .
Gue berfikiran positif ,kalau sebenarnya Tuhan sedang mengamini rencana cita2 gue .Kalau dianalogikan ,seperti skripsi .Tuhan meng acc judul cita2 gue ,dan sekarang gue sedang berpross menyelesaiakn cita2 itu .Sebelumnya,ga ada niat sama sekali buat jadi anak ekonomi pembangun.Tapi setelah gue jalani ... jurusan yang sangat asing buat gue itu ,justru seperti membekali kita buat kerja di pemeintahan .Seperti keinginan mamah yang selalu ingin anaknya jadi PNS .Gue pun mulai berfikir kalau PNS pekerjaan yang tepat ,dengan jam kerja yang teratur ,pokonya...tepat deh !!gue berfikir ,kalau gue bisa jadi PNS ,kebanggaan itu bukan cuma milik gue ,tapi mamah ,dan berarti gue sudah menyenangkan hati orang lain juga buan cuma gue .
Lalu gue diketemukan dengan pacar gue...
Dan lo tau ?dia pun punya cita-cita yaa...minimal pola pikir yang hampir sama seperti gue ,dan mungkin ini terdengar terlalu narsis atau kepedean atau mungkin terdengar terlalu berharap ..
mungkin dia jawaban dari partner hidup gue kelak ..?

*
dan dia adalah pelengkap "data-data" dari cita-cita gue ,,yang judulnya adalah "IBU".Partner hidup.gue rasa terdengar lebih enak ,karena menurut gue dan yang gue mau ketika gue berumahtangga kelak,,gue bukanlah istri yang cuma bisa mengandalkan suami ,gue ingin jadi cewek mandiri yang bisa mebantu suami gue luar dalam kelak.So far ... pikiran kita tentang itu sama.hehehe ...

*

Dari itu semua,,sekarang makin sederhana dan jelas apa yangakan gue kejar ...
Semoga semua yang gue cita2kan ini bisa terkabul...bukan cuma mimpi yang gue rangkai dengan sempurna .aminn !!


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar